Manfaat Bersepeda

Bersepeda kegiatan yang paling menyenangkan. Bersepeda juga dijadikan sebagai media untuk berolahraga. Selain menyehatkan badan, bersepeda juga menyehatkan isi dompet. Setidaknya ini yang dilakukan oleh Loudri Hadi Priyatma (17) SMK Sulaiman, Sleman. Ia adalah seorang yang hobi bersepeda. Ke sekolah pun Ia juga bersepeda. “Karena bersepeda itu meyehatkan badan dan menyehatkan uang saku,” tegasnya.
Hadi tidak bersepeda sendirian, ia juga mengajak teman-temanya juga menggunakan sepeda sekolah. Caranya mengajak teman-temannya pun dengan memberikan pengertian manfaat dari olahraga satu ini, yaitu bisa mencegah penyakit jantung, meminimalisir osteoporosis dan melancarkan peredaran darah di dalam tubuh.
Hadi lebih memilih sepeda karena dianggap lebih praktis dan cepat, sekalipun jarak yang ditempuhnya jauh. Disamping itu, dengan membiasakan bersepeda salah satu bentuk kepedulian Hadi terhadap lingkungan, yaitu mengurangi polusi udaha. “Keuntungan bersepeda tidak menganggu lalu lintas dan tidak membuat kesemrawutan di jalan raya,” imbuhnya. Hadi juga salah satu pengendara sepeda yang patuh dengan lalu lintas, mengenakan standar bersepeda meliputi memakai helm.
Alasan Hadi sependapat dengan Muhammad Fihri Ramadhan (17), SMA N 1 Panggang juga menggunakan sepeda setiap kali berangkat sekolah. Ia mengaku tidak merasa malu meskipun ke sekolah menggunakan sepeda onthel. Fahri yang hobi olahraga memang lebih suka dengan bersepeda daripada mengendarai motor dan naik angkutan umum. Bentuk kepedulian Fahri inipun Ia wujudkan dengan mengajak teman-teman dengan membuat komunitas sepeda.

Berbeda dengan Azahra Nuraini (17), SMKA Kesehatan Wonosari, yang sejak awal memilih naik kendaraan umum ke sekolah. Alasan Zahra naik angkutan umum karena jarak rumah dengan sekolah jauh, dan tidak ada yang mengantar jemput. Disisi lain, Zahra belum bisa mengendarai motor sendiri. menurutnya, naik kendaraan umum jauh lebih hemat dibandingkan menggunakan sepeda motor sendiri. Hanya saja, sisi kurangnya naik angkutan umum sering terlambat masuk sekolah, disebabkan sopir dan kernet angkutan umum terlalu ngetem atau lama berhenti mencari penumpang. (Elisa & Dhea)

Tabloid BIAS | No. 5 | Thn 2015


Manfaat Bersepeda Manfaat Bersepeda Reviewed by elisa on Monday, January 25, 2016 Rating: 5

No comments:

Sahabat

Powered by Blogger.