Jangan Menyerah Jika Belum Gagal Sampai 100x
Masa muda, adalah masa penuh warna dan
penuh rona bahagia. Setiap sudut jalan, terlihat remaja yang asik bergandengan
tangan. Sesekali, terlihat anak muda yang tidak malu mengumbar kemesraan mereka
di public. Di sisi lain, ada sebagian anak muda yang lain, mati-matian
mempertahankan cintanya, ada pula dari mereka yang berusaha survive bertahan
dari kegagalan dan kegagalan.
Jomblo
Jatuh Tempo
Ternyata, di jagat raya ini banyak
jomblo-jomblo yang tetap hidup bersemangat.
Mereka tetap berkarya dan mampu tetap berprestasi, meski jomblo. Mereka
tidak terusik dengan kanan kiri. Mereka juga tidak woles dengan jomblo jatuh
temponya. Entah mereka terlalu sibuk, atau memang tidak mahu tahu dengan
usianya yang menginjak kepala empat. Apapun itu, jodoh tetaplah di tangan
Tuhan, tapi manusialah yang mengusahakan.
Jomblo-jomblo
Pejuang
Banyak alasan kenapa spesies jombloers
semakin banyak saja. Keberadaan spesies kaum jomblo ini tidak terdeteksi radar.
Alasan mereka tetap menjomblo macem-macem. Ada yang baru PDKT sudah di tolak,
mau nembak malah nembak hatinya sendiri dan de el el deh. Pokoknya, banyak
alasannya.
Pejuang
Cinta Yang Selalu Ditolak
Ah, berbicara cinta memang tidak akan
pernah habisnya. Saat membicarakan cinta, rasannya juga acak adul nano-nano.
Tipe pejuang cinta ini spesies yang langka, dan statusnya tidak pernah jelas.
Statusnya diantara sebagai jombloers atau sebagai apa tidak jelas. Hal yang
jelas, ini adalah jenis cinta yang paling patut kita kasihani.
Pejuang cinta yang selalu di tolak,
kemudian mencoba lagi dan dikesempata dan waktu berbeda ditolak lagi. Ups,
jangan dianggap, para pejuang cinta ini tidak sakit hati dan tidak punya hati.
Sebenarnya mereka adalah orang yang paling banyak lukanya. Setiap kali
penolakan, baik dengan cara halus dan cara kasar, tetap akan menimbulkan luka
di hati sang pelakunya. Nah, kebanyakan mereka adalah orang yang tampak tidak
peduli pada dirinya, tapi dia tipe orang yang sangat peduli terhadap
pasangannya. Sampai-sampai, ia rela menanggung luka demi orang yang
dicintainya. Apapun alasannya. Semoga saja deh, kita doakan, pejuang cinta yang
selalu ditolak, segera mendapatkan orang yang benar-benar menyayangi dan
mencintainya aja deh. Amin.
Jangan Menyerah Jika Belum Gagal Sampai 100x
Reviewed by elisa
on
Wednesday, May 06, 2015
Rating:
No comments: